Daun Jambu Biji Dapat Mengobati Batuk Secara Alami

Selasa, 25 Juni 2024 - 11:00 WIB
click to zoom
Daun jambu biji, terutama yang berasal dari jambu biji merah, telah lama digunakan dalam pengobatan tradisional untuk mengobati batuk membandel secara alami. Berbagai penelitian menunjukkan bahwa daun ini memang memiliki potensi untuk membantu mengatasi batuk.

Baca juga: Jarang Diketahui, Ini Manfaat Daun Jambu Biji untuk Kesehatan

Batuk merupakan suatu kondisi kesehatan yang menyebabkan kesulitan bernapas. Ada berbagai alasan di balik kondisi kesehatan ini seperti alergi, infeksi, atau polusi lingkungan. Ekstrak daun jambu biji digunakan untuk mengobati penyakit seperti batuk dan penyakit paru-paru di Bolivia dan Mesir.

Baca juga: Fakta Jus Jambu Biji Bisa Membantu Turunkan Kolesterol

Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Ethnopharmacology, daun jambu biji merupakan bagian dari pengobatan batuk tradisional di India. Jambu biji mengandung vitamin C, serat, dan antioksidan yang semuanya dapat membantu menyembuhkan gejala batuk.
(udi)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!