Kolesterol yang tinggi kadarnya ternyata dapat diturunkan dengan mengonsumsi labu siam. Labu siam termasuk sayuran menyegarkan yang mengandung beragam nutrisi.
Laman WebMD menulis, labu siam mengandung senyawa yang dapat melindungi hati dari penumpukan lemak. Studi telah menemukan bahwa labu dapat membantu mengurangi timbunan asam lemak di hati dan menurunkan kadar kolesterol .
"Berbagai senyawa tanaman dan serat yang ada dalam labu siam menjadikannya pilihan yang baik untuk kesehatan jantung. Senyawa ini dapat meningkatkan aliran darah sekaligus menurunkan tekanan darah dan kolesterol ," demikian keterangan pada situs Healthline, dikutip Kamis (21/7/2022). Simak infografis.
(vid)
Follow WhatsApp Channel SINDOnews untuk Berita Terbaru Setiap Hari