MESKIPUN perjalanan hidupnya naik turun, Angelina Jolie atau yang akrab disapa Angie ini telah menjadi salah satu ikon Hollywood. Peran wanita kuat dan pemberani melekat pada ibu 6 anak ini berkat film-film yang dibintanginya. Sebagai aktris papan atas tentu saja Angie bergelimang harta. Selain memiliki jet pribadi dan helikopter dia juga memiliki koleksi sejumlah rumah.
Dikutip dari Ideal Home, Angie memiliki properti mewah di Laughlin Park, Los Angeles, seharga USD25 juta (Rp354 miliar). Terletak di tanah seluas 2,1 hektare dengan pemandangan kota dan lautan, rumah Beaux-Arts yang menakjubkan ini dibangun pada 1913. Dinamai dari pembuat film dan mantan pemilik, Cecil B DeMille, rumah mewah tersebut memiliki ruang anggur, enam kamar tidur, dan sepuluh kamar mandi. Rumah utama seluas 7.500 kaki persegi baru-baru ini telah direnovasi total, dan membutuhkan waktu enam tahun untuk menyelesaikannya. Hasil renovasi sesuai dengan gaya asli rumah, tetapi dengan penambahan fasilitas modern khas superstar Hollywood.
Dikutip dari Born Rich, Angie bersama-sama Brad Pitt memiliki rumah besar senilai USD35 juta (Rp496 miliar) di Chateau Mirval yang berdiri di atas lahan seluas 1.000 hektare. Rumah ini memiliki 35 kamar tidur, dikelilingi parit, serta punya danau dan hutan sendiri. Properti dari abad ke-14 ini juga memiliki kebun anggur. Rumah ini menghabiskan USD5 juta (Rp71 miliar) untuk diperbaiki interiornya, termasuk USD500.000 (Rp7 miliar) untuk membeli perabotan yang langsung dipilih oleh Brad Pitt. Chateau Pra-Romawi ini sangat terkenal karena memiliki teras berdinding batu yang telah ditanami kembali dengan 13 varietas zaitun yang berbeda. Berikut selengkapnya koleksi rumah mewah milik Angie.
Copyright © 2025 SINDOnews.com, All Rights Reserved
viewphoto/ rendering in 0.6960 seconds (1#24)