Nadiem Berikan Motivasi Ke Orang Tua, Agar Mau Dampingi Anak PJJ
Mendikbud memberikan motivasi kepada orang tua agar mau mendampingi proses belajar anak saat pandemi. Menurutnya, ada dua kunci yang dibutuhkan orang tua agar efektif mendampingi belajar si buah hati.
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Anwar Makarim pun mengaku bahwa dia juga merasakan sendiri betapa sulitnya menyeimbangkan bekerja dan menjadi guru bagi anak-anaknya di rumah. Diapun mengerti bagaimana para orang tua harus membuat anak di rumah tetap semangat karena mereka sudah mulai bosan di rumah dan kangen bertemu dengan teman-teman sekolahnya.
BACA JUGA:
INI 9 UNIVERSITAS TERBAIK INDONESIA DI DUNIA TAHUN 2021
SEKOLAH TATAP MUKA DILARANG DI ZONA MERAH DAN ORANGE
Mendikbud menjelaskan, meski orang tua tidak dilatih sebagai guru namun orang tua memiliki satu keunggulan sehingga bisa menjadi guru yang baik di rumah. Keunggulan itu adalah kasih sayang atau cinta. Menurutnya, pendidik yang baik harus diawali dengan rasa kasih sayang dan ini merupakan satu keunggulan orang tua untuk mendampingi anaknya saat PJJ.