4 Manfaat Vaksin Influenza untuk Penderita Diabetes

Senin, 28 Agustus 2023 - 07:00 WIB
click to zoom
Vaksinasi influenza saat ini mulai digencarkan pemberiannya oleh pemerintah. Vaksin yang dianggap dapat melindungi penyandang diabetes dengan komorbid (penyakit penyerta) ini mempunyai dampak positif, terutama pada penderita diabetes itu sendiri.

Baca juga: 6 Buah Tinggi Gula yang Tidak Boleh Dimakan Penderita Diabetes

Hal itu disampaikan oleh Ketua Satgas Imunisasi Dewasa PB PAPDI, Dr. dr. Sukamto Koesnoe, SpPD, K-AI, FINASIM. Ia mengatakan bahwa angka komplikasi diabetes pada penderita diabetes saat ini mengalami peningkatan setelah paparan virus influenza, tidak terkecuali dengan beban biayanya.

Baca juga: 5 Minuman Pantangan Gula Darah Tinggi, Wajib Dihindari

“Pada 2011, Indonesia mengeluarkan biaya Rp831 miliar untuk rawat jalan dan Rp540 miliar untuk rawat inap. Dengan demikian, total biaya yang berkaitan dengan kesehatan mencapai Rp1.396 miliar,” kata dr Sukamto dalam keterangan resmi yang diterima MNC Portal Indonesia, Sabtu (26/8/2023).
(udi)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!