5 Jenis Teh yang Bisa Turunkan Berat Badan

Rabu, 31 Mei 2023 - 19:00 WIB
click to zoom
click to zoom
click to zoom
click to zoom
click to zoom
click to zoom
Terdapat lima jenis teh yang bisa menurunkan berat badan. Hal tersebut disebabkan oleh kandungan epigallocatechin gallate atau disingkat ECGC yang merupakan senyawa tumbuhan yang terdapat di dalam teh. Menurut penelitian yang diterbitkan oleh Molecular Nutrition & Food Research, minum dua atau tiga cangkir teh per hari dapat menurunkan risiko kematian dini akibat penyakit jantung, diabetes tipe 2, dan stroke.

Baca juga : Persiapan Fisik yang Bisa Dilakukan sebelum ke Tanah Suci

Karena itulah minuman teh erat kaitannya dengan segala macam manfaat kesehatan . Selain itu, beberapa jenis teh juga dapat menurunkan lemak tubuh dan mempertahankan berat badan.Berikut ini lima jenis teh yang dapat menurunkan berat badan. Hal yang perlu dicatat adalah, ketika meminum jenis teh ini jangan dicampur dengan pemanis.

Baca juga : Kota Seribu Sunset, 4 Fakta Menarik Tentang Labuan Bajo

Teh Hijau

Dilansir dari laman Everyday Health, Selasa (30/5/2023), ada sebuah penelitian terhadap 1.200 pria dan wanita di Taiwan yang membuktikan bahwa minum dua cangkir teh hijau per hari selama lebih dari 10 tahun memiliki persentase lemak tubuh yang lebih rendah ketimbang yang tidak. Selengkapnya lihat infografis
(rei)
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!