Kecepatan Rudal Hipersonik Rusia yang Digunakan Melawan Ukraina

Senin, 21 November 2022 - 21:00 WIB
click to zoom
Rudal hipersonik menjadi salah satu senjata canggih yang dimiliki Rusia . Sumber resmi Rusia mengklaim bahwa senjata ini bisa mencapai kecepatan tertinggi antara 10 mach hingga 12 mach. Dalam perkembangannya, Moskow memang dikenal memiliki banyak persenjataan militer modern yang mengerikan. Dari sekian banyak, salah satu yang cukup menarik perhatian adalah rudal hipersonik bernama Kinzhal.

Baca juga: Masyarakat Kian Terancam, Kasus Kejahatan Digital Semakin Marak

Dikutip dari laman Eurasiatimes, Rusia diketahui telah menggunakan Kh-47M2 Kinzhal dalam perang melawan Ukraina selama beberapa bulan terakhir. Dari 3 serangan yang dilakukan, salah satunya dilancarkan untuk menyerang bendungan waduk Karachunivske di Kryvyi Rih, sebuah kota di Ukraina yang diketahui sebagai tempat kelahiran Presiden Volodymyr Zelensky.

Baca juga: Ini Hadiah Uang Pemenang Piala Dunia 2022

Dalam riwayatnya, rudal hipersonik Kinzhal pertama kali digunakan Rusia untuk menyerang depot senjata di Ivano-Frankivsk, Ukraina barat. Saat itu, Kementerian Pertahanan Kremlin merilis informasi yang menyebutkan platform tersebut bisa melaju lebih dari Mach 5 atau sekitar 3.836 mil per jam.Selengkapnya lihat infografis
(rei)
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!