Imunisasi Sangat Penting Perkuat Imunitas Anak Hingga Orang Dewasa

Senin, 24 Agustus 2020 - 15:00 WIB
click to zoom
Pembentukan kekebalan tubuh melalui proses imunisasi sangat penting bagi anak hingga orang dewasa . Imunisasi melalui pemberian vaksin merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan kekebalan tubuh terhadap suatu penyakit. Data dari Badan Kesehatan Dunia atau World Health Organization (WHO), sekitar 1,5 juta anak meninggal setiap tahun karena penyakit yang sejatinya bisa dicegah dengan imunisasi.

Pemberian vaksin kepada anak secara klinis menciptakan tumbuh kembang anak yang sehat, tidak mudah terinfeksi virus, dan terhindar dari kematian akibat komplikasi beragam penyakit. Imunisasi yang lengkap menjadi jaminan bagi kesehatan dan keselamatan anak. Begitu pentingnya peran imunisasi ini sehingga pemerintah menerbitkan Peraturan Menteri Kesehatan No 42 Tahun 2013 tentang Penyelenggaraan Imunisasi. Namun kesadaran imunisasi, terutama imunisasi lengkap di Indonesia, masih berada di angka 12%.

BACA JUGA :

MENGAWAL INDONESIA SEHAT, MENGAKSELERASI EKONOMI NASIONAL

DPR PERTANYAKAN STANDAR GANDA BPOM TERHADAP OBAT BUATAN UNAIR

Data program imunisasi nasional menunjukkan penurunan kesadaran pentingnya vaksinasi. Misalnya vaksinasi measles, mumps, and rubella (MMR) yang menurun 13% antara Januari sampai Maret 2020 jika dibandingkan dengan tahun lalu. Jika diabaikan, penurunan ini bisa berdampak pada anak dengan risiko komplikasi berat hingga kematian. Simak di infografis.
(son)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!