Populasi Salmon Menurun, Beruang Alaska Terpaksa Makan Rumput

Jum'at, 07 Januari 2022 - 19:00 WIB
click to zoom
Beruang coklat di Taman Nasional dan Cagar Alam Katmai Alaska, Amerika Serikat (AS), dikenal rakus mengonsumsi salmon dalam jumlah besar. Sampai-sampai beruang di sini dijadikan objek turnamen Fat Bear Week setiap tahun untuk menentukan yang paling banyak memakan salmon dari Sungai Brooks.

BACA JUGA: Sepanjang 2021 Sebanyak 126 Ekor Harimau di India Mati

Musim panas lalu, beruang berukuran raksasa seberat 450 kilogram bernama Otis dinobatkan sebagai beruang paling gemuk tahun ini. Namun, penelitian terbaru ahli biologi National Park Service, Joy Erlenbach, mendapatkan fakta mengejutkan.

BACA JUGA: Paus Pembunuh Berburu di Samudra Arktik Khawatir Ganggu Ekosistem

Beberapa beruang Alaska diketahui telah mengalihkan makanan mereka dari salmon, salah satu makanan kaya gizi, dengan mengonsumsi tumbuhan yang ada di sekitar taman nasional. Diperkirakan ini sebagai respons beruang ketika populasi salmon menurun dalam tiga dekade terakhir di Teluk Hallo.
(udi)
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!