Perhiasan Tertua dari Gading Ditemukan di Polandia

Selasa, 30 November 2021 - 19:00 WIB
click to zoom
Para arkeolog di Polandia telah menemukan sisa-sisa liontin berusia 41.500 tahun yang terbuat dari gading raksasa. Lionting ini diperkirakan perhiasan tertua yang pernah dibuat oleh manusia modern di Eurasia.Liontin itu ditemukan selama penggalian arkeologi yang dilakukan di Gua Stajnia, Polandia, pada 2010. Hasil penelitian radiokarbon baru-baru ini menyebutkannya, liontin itu berusia sekitar 41.500 tahun.

DikutipLive Science, Selasa (30/11/2021), dekorasi liontin termasuk pola lebih dari 50 tanda tusukan dalam kurva looping yang tidak beraturan. Mereka mencatat bahwa setiap tusukan di liontin itu dapat mewakili perburuan hewan yang sukses atau siklus bulan atau matahari."Ini adalah perhiasan tertua yang diketahui dari jenisnya di Eurasia.

BACA JUGA :

KUBURAN MASSAL TENTARA SALIB ABAD KE-13 DITEMUKAN DI LEBANON

TERBUKTI SANTET TELAH DIGUNAKAN ORANG YUNANI RIBUAN TAHUN LALU

Kami bisa menetapkan tanggal awal baru yang berhubungan langsung dengan penyebaran Homo sapiens modern di Eropa," tulis para peneliti dalam makalah tersebut.Pemimpin peneliti dari Universitas Bologna di Italia, Sahra Talamo mengatakan, liontin itu kemungkinan dikenakan di leher seseorang.

Selengkapnya lihat infografis
(rei)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!