HondaJet 2600 Mampu Melintasi Benua Sekali Terbang

Kamis, 14 Oktober 2021 - 11:00 WIB
click to zoom

Honda Aircraft Company merilis konsep pesawat jet terbaru, HondaJet 2600 yang punya banyak kelebihan istimewa untuk menggoda para Crazy Rich. Dilaporkan Paultan, pesawat jet kedua buatan Honda itu dipamerkan di ajang 2021 NBAA Business Aviation Convention and Exhibition (NBAA-BACE) baru-baru ini.

Honda mengklaim HondaJet 2600 merupakan pesawat jet ringan pertama di dunia yang bisa terbang jarak jauh non-stop. Pesawat jet itu bisa melintasi benua karena memiliki jarak tempuh 4.861 kilometer per jam sekali terbang.

BACA JUGA :

BIKIN TAKJUB, BERIKUT DERETAN KOLEKSI MOBIL SULTAN BOLKIAH BRUNEI

RIPSAW EV3-F4, TANK MEWAH SERBA BISA INCARAN CRAZY RICH

Selain kemampuan jarak tempuh yang tinggi, pesawat jet baru itu mampu mencapai kecepatan 450 knot atau setara 833 kilometer per jam serta bisa berada di atas ketinggian 47.000 kaki atau sama dengan 14.325 meter. Selengkapnya simak infografis.

(puq)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!