Film-film ini bisa jadi pelajaran dan pengetahuan buat kita tentang wabah virus mematikan yang menyebar di dunia. Belakangan ini, dunia dihebohkan dengan adanya virus corona. Virus dengan nama ilmiah Novel Coronavirus (2019-nCov) ini pertama kali muncul di Wuhan, China, pada 31 Desember 2019. Hingga sekarang, 10 negara sudah melaporkan penyebaran virus yang sampai saat ini belum ada vaksinnya.Berbicara penyebaran virus, dunia perfilman ternyata juga pernah memproduksi beberapa film yang menceritakan tentang virus mematikan dan cara menanganinya seperti virus corona tersebut.
---------------------------------------------------
BACA JUGA :
SELAIN SUP KELELAWAR WUHAN, INI 10 MAKANAN EKSTREM DI DUNIA
80 ORANG MENINGGAL, PENYEBARAN VIRUS KORONA SEMAKIN CEPAT
------------------------------------------
VIRUS (2019)
Cerita film ini berdasarkan kisah nyata. Virus yang bernama Nipah sempat melanda Kerala, India, pada 2018 lalu. Filmnya berpusat pada sekelompok orang yang berjuang melawan virus Nipah meskipun harus membahayakan nyawa mereka. Kalian tertarik menonton film yang berbahasa India ini?
WORLD WAR Z (2013)
Kayaknya zombi adalah contoh yang paling pas kalau manusia terserang virus. Seperti dalam "World War Z" yang diperankan oleh Brad Pitt sebagai Gerry Lane, si tokoh utama. Dalam film ini dikisahkan perang antara manusia melawan zombi. Kerennya, untuk melawan zombi, Gerry harus memanfaatkan virus, bukan vaksin seperti kebanyakan film. Virus harus disuntikkan kepada orang sehat agar zombi gak bisa memangsa manusia.Simak selengkapnyaFilm Yang Juga Tentang Virus Mematikan inipada infografis.
Copyright © 2025 SINDOnews.com, All Rights Reserved
viewphoto/ rendering in 0.2927 seconds (1#24)