Tanpa mengesampingkan dampak virus corona, nilai ekspor Indonesia mengalami peningkatan. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat nilai ekspor Indonesia hingga Februari 2020 meningkat tajam . Komoditas yang mengalami peningkatan ekspor antara lain logam mulia, kendaraan, bahan bakar mineral, dan barang tekstil. Dan komoditas masker diantaranya termasuk barang tekstil.
Nilai ekspor Indonesia sendiri pada periode Februari 2020 mencapai USD13,94 miliar atau meningkat 2,24% dibanding ekspor Januari 2020. Demikian juga dibanding Februari 2019 meningkat 11%. Ekspor nonmigas Februari 2020 mencapai USD13,12 miliar yang naik 2,38% dibanding Januari 2020. Demikian juga dibanding ekspor nonmigas Februari 2019, naik 14,64%
------------------------------------------------------------
BACA JUGA :
PESAWAT J-20 CHINA BISA HANCURKAN F-22 RAPTOR AMERIKA
SUSUL AS, CHINA BAKAL UJICOBA VAKSIN COVID-19 PADA MANUSIA
------------------------------------------------------------
Secara kumulatif, nilai ekspor Indonesia Januari-Februari 2020 mencapai USD27,57 miliar atau meningkat 4,1% dibanding periode yang sama tahun 2019, demikian juga ekspor nonmigas mencapai USD25,94 miliar atau meningkat 7,45%. Simak Infografis
Copyright © 2024 SINDOnews.com, All Rights Reserved
viewphoto/ rendering in 0.4198 seconds (1#140)