Pulau Kucing di Jepang menghadapi ancaman serius. Populasi kucing yang menghuni pulau tersebut dilaporkan terus menurun drastis, dan para ahli memprediksi bahwa dalam beberapa tahun mendatang, kucing-kucing yang menjadi daya tarik utama pulau ini akan punah.
Baca juga: Burung Elang Langka yang Lama Hilang Terlihat Kembali di Papua
Salah satu Pulau Kucing yang paling terkenal di Jepang adalah Aoshima, terletak 30 menit perjalanan feri dari pantai Kota Ozu di Prefektur Ehime Jepang. Baru-baru ini tempat tersebut menjadi pemberitaan dengan mengumumkan bahwa semua kucingnya akan punah dalam beberapa tahun ke depan.
Baca juga: Di Hutan Angker Ini Harimau Jawa Konon Belum Punah
Sorotan ini muncul enam tahun setelah pulau itu mulai melakukan sterilisasi terhadap hewan-hewan berdasarkan rekomendasi Masyarakat Perlindungan Kucing Aoshima, yang menilai bahwa populasi kucing yang berjumlah 130 ekor terlalu besar untuk dirawat oleh 13 penduduk pulau itu. Terutama mengingat usia rata-rata populasi manusia adalah 75 tahun.
Copyright © 2024 SINDOnews.com, All Rights Reserved
photo/ rendering in 0.2399 seconds (1#140)