30 Orang Tewas Akibat Bentrok Antaretnis yang Pecah di India
Minggu, 07 Mei 2023 - 11:03 WIB
A
A
A
Para pejabat mengatakan sedikitnya
30 orang tewas dalam bentrokan etnis di negara bagian Manipur, India yang terpencil. Dilansir dari BBC, Minggu (7/5/2023), kekerasan dimulai awal pekan ini setelah unjuk rasa oleh masyarakat adat menentang langkah untuk memberikan status kesukuan kepada kelompok etnis utama di negara bagian itu.
Baca juga:
India Salip China, 10 Negara dengan Populasi Terbesar di Dunia Massa menyerang rumah, kendaraan,
gereja, dan kuil. Beberapa laporan menyebutkan jumlah korban tewas mencapai 54 orang. Sekitar 10.000 orang dilaporkan mengungsi. Ribuan pasukan telah dikirim untuk menjaga ketertiban.
Baca juga:
Konstribusi BRICS terhadap Pertumbuhan Ekonomi Global Kalahkan G7 Jam malam diberlakukan di beberapa distrik dan akses internet telah ditangguhkan. Negara-negara tetangga mulai mengevakuasi siswa mereka dari Manipur, yang berada di timur laut India dan dekat perbatasan dengan
Myanmar.(udi)