Marina Budiman, Wanita Terkaya Indonesia dengan Harta Rp21 T
Jum'at, 17 Desember 2021 - 17:30 WIB
A
A
A
Forbes baru saja merilis daftar orang terkaya di Indonesia tahun 2021. Sebagian besar, para miliuner ini adalah laki-laki dan hanya ada 3 wanita Indonesia yang memiliki peringkat di daftar tersebut.
Perempuan dengan kekayaan tertinggi versi
Forbes di Indonesia tersebut ialah Marina Budiman, yang berada di posisi 30. Dengan peringkat tersebut, Marina menjadi wanita terkaya di Indonesia. Kekayaan perempuan berusia 60 tahun ini tercatat mencapai USD1,5 miliar atau sekitar Rp21,45 triliun.
BACA JUGA : ----------------------------------------
MENJADI INSPIRASI, INI KAKEK-NENEK PALING TAJIR DI DUNIA FAKTA-FAKTA KEKAYAAN BOS INDOMARET VS ALFAMART, SIAPA LEBIH KAYA? Lantas, siapakah sebenarnya sosok Marina Budiman? Diketahui, sosok Marina adalah Presiden Komisaris DCI Indonesia. Mengutip laman DCI Indonesia, Marina Budiman pernah berkuliah di University of Toronto,
Kanada . Pada tahun 1989, dirinya menjadi Project Manager Sigma Cipta Caraka dan menjadi CFO perusahaan pada tahun 2000. Kemudian, tahun 1994, Marina mendirikan Indo Internet (Indonet), provider internet pertama di Indonesia, bersama rekannya Toto Sugiri. Pada tahun 2011, Marina bersama Toto Sugiri mendirikan DCI Indonesia.
(had)