WHO Berharap Dua Miliar Vaksin Covid-19 Tersedia Tahun Depan

Jum'at, 19 Juni 2020 - 17:30 WIB
click to zoom
Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) berharap ratusan juta dosis vaksin Covid-19 dapat diproduksi tahun ini dan dua miliar dosis pada akhir 2021. Hal itu disampaikan kepala ilmuwan WHO, Soumya Swaminathan.

Dia menuturkan, WHO sedang menyusun rencana untuk membantu memutuskan siapa yang harus mendapatkan dosis pertama setelah vaksin tersebut disetujui.

BACA JUGA :

WHO LAKUKAN UJI KLINIS DELAPAN KANDIDAT VAKSIN COVID-19

PERINGATAN WHO: VIRUS CORONA TIDAK AKAN PERNAH PUNAH

Swaminathan mengatakan, prioritas akan diberikan kepada pekerja garis depan seperti petugas medis , mereka yang rentan karena usia atau penyakit lainnya dan mereka yang bekerja atau tinggal di lingkungan transmisi tinggi, seperti penjara dan rumah perawatan. Simak selengkapnya di infografis.
(tir)
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!