Senapan Kalashnikov Mampu Ajari Penggunanya Cara Menembak

Sabtu, 13 Februari 2021 - 07:00 WIB
click to zoom
Grup Kalashnikov , yang memproduksi senapan serbu AK-47, telah mengembangkan senapan 12-gauge semi-otomatis yang dijuluki MP-155 Ultima. Uniknya, senjata itu memiliki komputer built-in yang dapat mengajari penggunanya cara menembak.

Direktur perusahaan senjata tersebut; Dmitry Tarasov, mengatakan perusahaan berencana menargetkan hipster dan kaum muda dengan senapan yang dikemas dengan gadget.

BACA JUGA :

CHINA BANGUN TENTARA SUPER:TAHAN SAKIT DAN TAK PUNYA RASA TAKUT

DRONE LONGSHOT BISA DILUNCURKAN JET TEMPUR, SERANG BANYAK TARGET

"Ini senjata gadget pertama. Tugasnya adalah menarik audiens yang terlahir dengan gadget dan tidak dapat membayangkan diri mereka sendiri tanpanya," kata Tarasov dalam wawancara dengan harian bisnis RBK, yang dilansir kemarin.

Simak Infografis
(mad)
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!