Mengapa Harga Oreo Supreme Mahal dan Bagaimana Rasanya?

Sabtu, 23 Mei 2020 - 07:00 WIB
click to zoom
Untuk tahu mengapa Oreo Supreme sangat mahal , Kita harus berkenalan terlebih dahulu dengan Supreme, perusahaan streetwear di New York, AS yang berdiri pada April 1994. Supreme adalah perusahaan raksasa dengan nilai USD1 miliar. Oreo Supreme sendiri dijual sekitar Rp500 ribu isi 3. Cukup mahal jika dibandingkan dengan Oreo reguler maupun biskuit sejenisnya.

Supreme menjalin kerja sama dengan selebriti dan atlet. Kolaborasi terbaru perusahaan ini yakni dengan Oreo pada 26 Maret 2020 lalu.Eksklusivitas adalah alasan terbesar harga produk Supreme mahal, termasuk Oreo Supreme ini. Produk dirilis dalam jumlah sedikit di periode musiman.

BACA JUGA :

GUNDALA AKAN JELAJAHI BIOSKOP AMERIKA JULI MENDATANG

CERMATI, INI 8 CARA HINDARI KEJAHATAN SKIMMING ATM

Beberapa orang yang mencoba Oreo Supreme, misalnya Youtuber Rachel Goddard, mengatakan rasanya enak dan manis, berbeda dengan oreo reguler, ukuran Oreo Supreme juga sedikit lebih besar dan krimnya lebih tebal. Tetapi mereka juga mengatakan tetap saja harga segitu kemahalan untuk sebuah biskuit.
(udi)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!