NASA Ungkap Penyebab Kota New York Tenggelam Lebih Cepat

Senin, 02 Oktober 2023 - 07:00 WIB
click to zoom
Kota New York tenggelam dengan kecepatan rata-rata 0,06 inci per tahun, bahkan di beberapa lokasi mengalami penurunan dua kali lebih cepat. Ilmuwan NASA menganalisis penyebab kota seluas 302,6 mil persegi ini mengalami penurunan permukaan tanah.

Baca juga: Tembus 42 Derajat Celcius, Ini Penyebab Cuaca Panas di Pulau Jawa

Kota New York terdiri dari lima wilayah, yaitu Manhattan, Queens, Brooklyn, Bronx, dan Staten Island. Ilmuwan NASA bekerja sama dengan peneliti di Rutgers University di New Jersey mengungkapkan ada pergerakan tanah vertikal ke atas dan ke bawah, atau pengangkatan dan penurunan permukaan tanah, di Kota New York dari tahun 2016 hingga 2023.

Baca juga: 200 Ribu Orang di AS Terancam Jika Panas Naik 3 Derajat Celcius

Kondisi ini terjadi karena beberapa titik lokasi teridentifikasi tenggelam karena berada di atas gletser kuno yang menyusut. Gletser kuno menutupi sebagian besar New England sekitar 24.000 tahun yang lalu.
(udi)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!