Rudal Rusia Ini 12 Kali Lebih Dahsyat dari Bom Atom Hiroshima

Minggu, 18 Desember 2022 - 20:30 WIB
click to zoom

Kementerian Pertahanan Rusia baru saja merilis video rudal balistik antarabenua (ICBM) yang diluncurkan dari silo. Media Rusia secara luas menyebutkan bahwa itu sebagai peringatan nyata kepada Barat.

Baca juga: Diduga Stok Menipis, Rusia Gempur Ukraina dengan Amunisi Tua

Surat kabar tabloid Rusia Komsomolskaya Pravda melaporkan bahwa kompleks silo rudal Yars, yang dimuat di wilayah Kaluga, memiliki kapasitas 12 kali lebih besar dari bom Amerika yang menghancurkan Hiroshima .

Baca juga: 10 Tuntutan Zelensky untuk Akhiri Perang Rusia-Ukraina

Laporan ini mengacu pada senjata atom yang dijatuhkan AS di kota Jepang pada 6 Agustus 1945. Laporan surat kabar itu menguraikan beberapa spesifikasi rudal, yang meliputi bobot peluncuran 46.000 ton, jangkauan operasional hingga 12.000 kilometer yang dapat menyerang AS atau wilayah Eropa mana pun, dan muatan hingga 500 kiloton.

(puq)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!