10 Taman Nasional di Indonesia dengan Pemandangan Spektakuler
Rekomendasi 10 taman nasional dengan pemandangan paling eksotik dan menyegarkan mata. Selain sebagai tempat pelestarian alam dan perlindungan satwa, taman nasional juga menjadi tempat rekreasi serta edukasi.
Baca juga: 4 Jenderal Jadi Tokoh Penting Penjaga Kedaulatan Bangsa
Indonesia terkenal sebagai negara tropis yang terdiri dari ribuan hektar hutan hijau yang sangat eksotis. Hutan-hutan tersebut dikelola menjadi taman nasional sebagai tempat pelestarian beragam flora dan fauna. Masing-masing taman nasional yang ada di Indonesia memiliki keunikan dan keindahan tersendiri.
Baca juga: Vladimir Putin Ancam Gunakan Nuklir, Amerika Serikat Gelisah
Berikut 10 taman nasional dengan pemandangan paling eksotik:
1. Taman Nasional Tanjung Puting - Kalimantan Tengah
Taman nasional Tanjung Puting merupakan taman nasional yang digunakan sebagai tempat konservasi monyet, bekantan serta orang hutan. Terletak di Kalimantan Tengah setidaknya ada sekitar 30-40 primata yang dilindungi dan 200 jenis burung.