7 Awak Kapal Induk Nuklir Amerika Serikat Tewas, Ada Apa?

Sabtu, 23 April 2022 - 14:49 WIB
click to zoom
Angkatan Laut Amerika Serikat (AS) membuka penyelidikan terhadap iklim komando dan budaya di atas kapal induk bertenaga nuklir USS George Washington. Itu dipicu oleh kematian tujuh pelaut dalam 12 bulan terakhir, termasuk empat karena bunuh diri.

Baca juga : Rantai Komando Bila Rusia Luncurkan Serangan Nuklir

Investigasi juga akan melihat hubungan atau keterkaitan antara kematian, yang terjadi setelah tiga pelaut meninggal karena bunuh diri dalam satu minggu awal bulan ini. USS George Washington telah berada di pelabuhan di Newport News, Virginia, menjalani pengisian bahan bakar dan perbaikan. Dalam 12 bulan terakhir, ada tujuh kematian di antara kru.

Baca juga : Vladimir Putin Mengklaim Kemenangan dalam Pertempuran di Mariupol

Empat kematian terbaru, termasuk tiga bulan ini, dipastikan akibat bunuh diri. Demikian disampaikan Kapten Sarah Self-Kyler, juru bicara Komando Pasukan Armada AS , kepada CNN, yang dilansir Sabtu (23/4/2022). Menurutnya, dua dari kematian pada Mei dan Oktober 2021 dipastikan bukan karena bunuh diri. Penyebab kematian pelaut lain pada bulan Juli belum ditentukan. Selengkapnya Simak Infografis
(mad)
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!