Gubernur Jatim Resmikan Ruang Isolasi Khusus di RSUD dr Soetomo

Sabtu, 21 Agustus 2021 - 12:00 WIB
click to zoom

Gubernur Jawa Timur (Jatim) Khofifah Indar Parawansa meresmikan Ruang Isolasi Khusus (RIK) 7 di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Soetomo. Orang nomor satu di Jatim itu juga meresmikan Ruang Wijaya Kusuma untuk pasien VIP, Pusat Pelayanan Jantung Terpadu (PPJT) dan Obgyn Klinik.

RIK merupakan ruang isolasi bagi pasien penyakit menular dan infeksius yang dalam masa pandemi ini secara khusus diperuntukkan bagi pasien COVID-19 . Sebelumnya, RSUD dr Soetomo telah memiliki 6 RIK. Nah, RIK 7 ini didirikan dengan merenovasi gedung parkir yang berkapasitas 200- 270 bed.

BACA JUGA:

JALAN KOLABORATIF BEBASKAN JAWA TIMUR DARI ZONA MERAH

6 STRATEGI SATGAS KENDALIKAN LONJAKAN COVID-19 DI DAERAH

Dengan penambahan RIK 7, total kapasitas bed RSUD Dr Soetomo sekitar 745 bed. "Kesiapsiagaan harus ditingkatkan, berangkat dari pengalaman kemarin ketika terjadi lonjakan kasus secara eksponensial, pasien di RSUD dr. Soetomo ada yang sampai ke selasar. Kita tidak ingin seperti itu," katanya, Jumat (20/8/2021).

(sam)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!