Menjadi kaya raya dibutuhkan kerja keras dan waktu yang tidak singkat untuk mewujudkannya. Tak heran, banyak miliarder berusia di atas 30 tahun. Tapi hal tersebut tidak berlaku bagi para bocah ini. Di saat usianya masih belia mereka telah berhasil meriah kekayaan. Banyak cara yang mereka gunakan, dari rajin membuat konten di saluran YouTube, berbisnis, hingga menjadi programer. Siapa saja mereka, berikut daftarnya
Ryan ToyReview. Ryan adalah pembawa acara di saluran Ryan ToyReview di YouTube. Dalam satu tahun dia mampu menghasilkan USD11 juta atau sebesar Rp115 miliar. Layaknya anak-anak, penghasilannya ia gunakan untuk bermain dan mengulas mainan baru. Berikutnya adalah Jojo Siwa. Gadis yang akrab dipanggil Jojo ini juga merupakan bintang Youtube seperti Ryan. Setelah menjadi terkenal di Dance Moms, penari, penyanyi dan aktris berusia 16 tahun ini kian populer. Followers instagramnya telah mencapai 8 juta. Dia digadang-gadang akan menjadi ikon remaja masa depan.
Selanjutnya adalah Moziah Bridges. Jalan kesuksesan yang ditempuh Bridges berbeda dengan Ryan dan Jojo. Jika keduanya menggunakan saluran YouTube, Bridges memilih untuk berbisnis jualan dasi kupu-kupu. Ia memulainya dari umur yang sangat belia yaitu 9 tahun. Saat ini, di usia yang ke-18 tahun, Bridges secara resmi menjadi presiden dan direktur kreatif dari bisnisnya yang menjual dasi kupu-kupu, dasi, kotak saku, dan pakaian lainnya. Daftar bocah kaya raya selengkapnya lihat di infografis.
Copyright © 2025 SINDOnews.com, All Rights Reserved
viewphoto/ rendering in 0.2270 seconds (1#24)