Amerika Serikat (AS) mengatakan mereka tidak akan mengirimkan rudal Patriot ke Turki, selama Ankara masih memiliki sistem pertahanan udara S-400 Rusia. Ini adalah respon atas desakan Ankara agar Washington segera mengirimkan rudal Patriot ke Turki.
" Turki tidak akan menerima rudal Patriot , kecuali mereka mengembalikan S-400," kata juru bicara Kementerian Pertahanan AS, Jonathan Hoffman dalam sebuah pernyataan, seperti dilansir Sputnik pada Rabu (11/3/2020).
------------------------------------------------------------
BACA JUGA:
ASTEROID INI DIDUGA BISA MEMBUAT SEMUA ORANG JADI MILIARDER
PEMERINTAH REVISI HARI LIBUR NASIONAL DAN CUTI BERSAMA 2020
------------------------------------------------------------
Washington sebelumnya mengatakan, pihaknya bersedia memberikan amunisi ke Turki untuk operasi militernya di Idlib dan sedang mengevaluasi permintaan Turki untuk sistem rudal Patriot dalam konteks masalah S-400.
Copyright © 2024 SINDOnews.com, All Rights Reserved
viewphoto/ rendering in 0.4004 seconds (1#140)