Di tengah kekhawatiran atas wabah virus corona, Menteri Olimpiade Jepang mengatakan Olimpiade Tokyo 2020 dapat ditunda dari musim panas hingga akhir tahun ini. Hal tersebut diungkapkan kepada parlemen, Selasa (3/3/2020). Dia menambahkan, Mei akan menjadi tenggat waktu pengambilan keputusan tersebut. Dalam kontrak dengan Komite Olimpiade Internasional (IOC), hak Tokyo untuk menjadi tuan rumah bisa dicabut jika multiajang antarnegara dunia itu tak selenggarakan pada tahun ini.
Pemerintah Jepang, penyelenggara Olimpiade Tokyo dan IOC semuanya telah berjanji untuk mengadakan ajang ini sesuai jadwal mulai 24 Juli mendatang. Namun virus korona yang menyebar cepat terus meningkatkan kekhawatiran semua pihak. "Melihat kontrak sekali lagi, dikatakan dalam Pasal 66 bahwa IOC memegang hak untuk membatalkan Olimpiade dengan menonaktifkan kontrak jika Olimpiade tidak diadakan pada tahun 2020," kata Hashimoto, dikutip AFP.
------------------------------------------------------------
BACA JUGA :
CORONA MASUK INDONESIA, DUA ORANG POSITIF TERINFEKSI
PEMERINTAH SIAPKAN 100 RS UNTUK ISOLASI SUSPECT CORONA
------------------------------------------------------------
COVID-19 telah terdeteksi di 76 negara, menewaskan 3.116 orang dan menyebabkan kekacauan ketika pemerintah berbagai negara melarang perjalanan. Daftar ajang olahraga yang dibatalkan atau ditunda karena masalah ini semakin panjang, karena untuk menghindari penyebaran virus.
Copyright © 2024 SINDOnews.com, All Rights Reserved
viewphoto/ rendering in 0.5574 seconds (1#140)