Dua pilot Iran tewas akibat dari aktivasi yang tidak normal dari kursi lontar. Keduanya tewas setelah terlontar keluar dari jet tempur F-5 sebelum lepas landas. Menurut stasiun televisi Iran , IRIB, Insiden tersebut terjadi di pangkalan angkatan udara Dezful di provinsi barat daya Khuzestan seperti dikutip dari Sputnik, Selasa (1/6/2021).
Laporan itu mengatakan penyelidikan sedang dilakukan mengenai apa yang menyebabkan tidak berfungsinya jet tempur F-5 angkatan udara Iran . IRIB mengatakan insiden itu terjadi sebelum lepas landas namun tidak memberikan penjelasan lebih detail.
------------------------------------------------------------
BACA JUGA :
ISRAEL MENGKLAIM BERHASIL MENEMBUS 'JANTUNG' MILIK IRAN BARNEA, BOS BARU MOSSAD YANG SIAP CEGAH IRAN PEROLEH BOM NUKLIR ------------------------------------------------------------
Laporan tersebut, mengutip sumber informasi, mengidentifikasi pilot sebagai Kianoush Basati dan Hossein Nami, tanpa memberikan pangkat mereka. "Pihak berwenang sedang menyelidiki," katanya seperti dikutip dari Al Arabiya.
Copyright © 2024 SINDOnews.com, All Rights Reserved
photo/ rendering in 0.4094 seconds (1#140)