Insiden Bawean, F-16 TNI AU
Minggu, 05 Juli 2020 - 07:00 WIB
A
A
A
17 tahun lalu, tepatnya tanggal 3 Juli 2003 menjadi peristiwa yang paling menegangkan dalam sejarah
TNI Angkatan Udara . Untuk pertama kalinya, Indonesia berhadapan dengan armada laut Amerika Serikat yang sempat melakukan manuver ekstrem dan menjadi sasaran tembak dari jet tempur F/A 18 Hornet milik United States Air Force (USAF).
Peristiwa ini bermula dari tertangkapnya pergerakan lima pesawat
AS di wilayah udara
Indonesia oleh radar TNI AU. Kelima pesawat asing ini melakukan formasi tempur. Namun belum sempat diidentifikasi, keberadaannya sempat menghilang dari radar.
------------------------------------------------------------
BACA JUGA :
DUET RAFALE-SU-30 INDIA SIAP MENGGUNCANG KETEGANGAN DI PERBATASAN RUSIA AKAN MULAI UJI PROYEK SU-57 SECOND STAGE PADA 2022 ------------------------------------------------------------
Berselang 3 jam keberadaan lima pesawat asing tersebut kembali terpantau di radar. Manuver itu membuat TNI AU bergerak cepat. Apalagi, pergerakan lima pesawat
AS tersebut dianggap mengganggu penerbangan internasional. Ditambah lagi, penerbangan tersebut tidak dilaporkan melalui ATC terdekat.
Simak Infografis
(mad)