Presiden Donald Trump memaparkan rincian baru dari rencana ambisiusnya untuk sistem pertahanan rudal "Golden Dome" atau Kubah Emas senilai miliaran dolar untuk melindungi Amerika Serikat dari serangan asing. Dia mengatakan bahwa sistem itu harus selesai sebelum ia tidak lagi berkuasa di Gedung Putih.
Baca juga: 5 Negara yang Menggunakan Jet Tempur Buatan China
AS telah memilih desain untuk sistem pertahanan rudal "Golden Dome" yang futuristik, kata Presiden AS Donald Trump, seraya menambahkan bahwa sistem itu akan beroperasi pada akhir masa jabatannya.
Baca juga: 4 Kesepakatan Bersejarah Amerika Serikat-Arab Saudi
Hanya beberapa hari setelah kembali ke Gedung Putih pada bulan Januari, Trump mengungkapkan niatnya untuk sistem itu, yang ditujukan untuk melawan ancaman udara "generasi berikutnya" terhadap AS, termasuk rudal balistik dan jelajah.
Copyright © 2025 SINDOnews.com, All Rights Reserved
photo/ rendering in 0.3630 seconds (1#24)