Satu kapal perang Rusia telah menyelamatkan puluhan orang dari kapal yang mengirimkan sinyal darurat di perairan teritorial Yunani. Kementerian Pertahanan (Kemhan) Rusia melaporkan hal itu pada Senin (19/6/2023).
“Insiden itu terjadi semalam dan melibatkan kapal fregat Admiral Gorshkov,” ungkap pernyataan Kemhan Rusia, dilansir RT. Kapal perang itu mengawal kapal Pizhma di Laut Mediterania menuju pelabuhan Tartus, Suriah, ketika melakukan pengalihan untuk membantu kapal pesiar, Avalon, yang kehilangan tenaga penggerak.
“Sebanyak 68 orang diselamatkan dan dipindahkan ke kapal kargo Rusia,” papar laporan itu. Konvoi Rusia kemudian berlayar ke pulau Yunani Kalymnos untuk menyerahkan orang-orang yang diselamatkan ke penjaga pantai Yunani. Selengkapnya lihat infografis
(udi)
Follow WhatsApp Channel SINDOnews untuk Berita Terbaru Setiap Hari