Drone kamikaze Lancet-3 adalah varian terbesar dalam keluarga Lancet yang dirancang dan dikembangkan oleh perusahaan Rusia Zala Aero Group, subdivisi dari Grup Kalashnikov. Zala Lancet-3 masuk kategori loitering munition karena dirancang untuk terbang ke lokasi tertentu, berkeliaran di area tersebut, dan kemudian menyerang target.
Baca juga: Ukraina Akan Kehabisan Rudal S-300 Mei Nanti
Drone Zala Lancet-3 diluncurkan pada Juni 2019 selama Forum Teknis Militer, sebuah pameran pertahanan yang diadakan di Taman Patriot di pinggiran kota Moskow. Drone Lancet adalah penerus dari amunisi berkeliaran (loitering munition) gaya sayap terbang yang pernah dikembangkan Zala sebelumnya yang disebut Kub (kubus).
Baca juga: Rusia Cenderung Disalahkan untuk Segalanya
Dikutip dari laman Armyrecognition, Selasa (11/4/2023), Zala Lancet-3 pertama kali melakukan operasi tempur selama perang saudara Suriah pada November 2020. Sekarang drone Zala Lancet-3 banyak digunakan oleh pasukan Rusia dalam medan perang Ukraina untuk menghancurkan peralatan militer dan kendaraan lapis baja yang disediakan oleh Amerika Serikat dan sekutunya.
Copyright © 2024 SINDOnews.com, All Rights Reserved
photo/ rendering in 0.8991 seconds (1#140)