Lionel Messi akhirnya mengakhiri kebisuan setelah hampir satu bulan terakhir ini, pemain berpaspor Argentina itu menjadi topik pembicaraan di kalangan penikmat sepak bola di seluruh dunia. Itu tak lepas dari surat pengunduran dirinya sebagai pemain Barcelona.
Messi memberikan dokumen pengunduran diri pada manajemen klub Barcelona pada bulan lalu. Keputusan itu dibuat setelah 11 hari Barcelona kehilangan trofi juara Liga Champions usai disingkirkan Bayern Muenchen pada laga perempat final Liga Champions.
------------------------------------------------------------
BACA JUGA :
BARCA ULTIMATUM MESSI KARENA TOLAK TES PCR UNTUK PERSIAPAN PRAMUSIM
INI TIGA KLUB YANG MAMPU BELI MESSI JIKA TINGGALKAN BARCELONA
------------------------------------------------------------
Setelah sekian lama membisu, Messi akhirnya keluar dari persembunyian setelah ia mengonfirmasi bakal bertahan di Barcelona. "Pertama, karena setelah kekalahan di Lisbon itu sangat sulit. Kami tahu Bayern Muenchen adalah lawan yang sangat sulit, tapi bukan berarti kami akan mengakhirinya seperti itu atau memberikan citra buruk terhadap kota dan klub Barcelona," tutur Messi dikutip dari Goal Spanyol, Sabtu
Copyright © 2024 SINDOnews.com, All Rights Reserved
photo/ rendering in 0.3034 seconds (1#140)