Jared Isaacman, Miliarder yang Keranjingan ke Luar Angkasa
Rabu, 16 Februari 2022 - 07:00 WIB
A
A
A
Miliarder, Jared Isaacman yang sempat ikut dalam penerbangan perdana SpaceX tahun lalu ternyata mulai keranjingan mengunjungi luar angkasa. Jared Isaacman yang merupakan pendiri perusahaan pembayaran Shift4 berencana membeli sebanyak tiga penerbangan lagi dari perusahaan Elon Musk.
Baca Juga :
Astronom Temukan Planet yang Bisa Jadi Pengganti Bumi Sebagai informasi, Jared Isaacman merupakan miliarder dengan kekayaan USD1,7 miliar atau setara Rp24,3 triliun (kurs Rp14.300 per USD). Sebelumnya pada September tahun lalu, Jared dan tiga orang lainnya membuat
penerbangan luar angkasa pribadi pertama.
Baca Juga :
NASA Pilih Sepuluh Calon Penjelajah Bulan dan Mars Pada awal pekan kemarin, Isaacman mengumumkan bahwa dia berencana untuk kembali, setidaknya tiga
penerbangan luar angkasa , yang disebut Program Polaris. Dimana misi pertama dalam Program Polaris ini diatur untuk meluncurkan empat orang awak yang dipimpin oleh Isaacman pada kuartal keempat dengan roket Falcon 9 perusahaan dan pesawat ruang angkasa Crew Dragon.
Simak Infografis
(mad)