Bus Pariwisata Diputar Balik karena Penumpang Reaktif Covid-19

Minggu, 30 Mei 2021 - 17:00 WIB
click to zoom

Sebanyak lima penumpang bus reaktif COVID-19. Hasil ini diketahui setelah tim gabungan di Rembang menggelar penyekatan bus pariwisata di jalur pantura, Kamis (27/5/2021). Bus akhirnya diminta putar balik.

Pada penyekatan ini ada tujuh bus pariwisata dihentikan oleh tim gabungan di jalur Pantura Semarang – Surabaya, tepatnya di pos Bundaran Adipura, depan Kantor Bupati Rembang.

BACA JUGA :

DIPERPANJANG! PENYEKATAN ARUS BALIK KE DKI JAKARTA VARIAN BARU COVID-19 DI VIETNAM, CAMPURAN VARIAN INDIA-INGGRIS

Mereka adalah rombongan penumpang dari Kudus – Jawa Tengah akan berwisata ke obyek Wisata Bahari Lamongan (WBL) dan rombongan penumpang dari Bandung – Jawa Barat, akan ziarah ke makam Sunan Bonang di Tuban, Jawa Timur.

(udi)
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!