Ilmuwan Teliti Sistem Mekanis Rahang Semut yang Sangat Cepat

Selasa, 09 Maret 2021 - 14:00 WIB
click to zoom
Hampir seluruh hewan di Bumi memilik gigitan yang kuat untuk bertahan hidup atau mempertahankan diri . Namun kekuatan gigitan itu biasanya mengandalkan otot untuk membuka dan menutup rahangnya.

Baru-baru ini sejumlah ilmuwan menemukan bahwa rahang semut dengan gigitannya yang kuat ternyata mempunyai sistem mekanis yang berbeda. Seperti sebuah jebakan, rahang semut dapat menutup otomatis dalam satu serangan sangat kilat. Rahang jebakan ini adalah inovasi evolusioner yang hingga kini masih beum dipahami oleh para ilmuwan. Mereka masih meneliti bagaimana mekanisme rumit ini berevolusi dari nenek moyang yang lebih sederhana.

BACA JUGA :

CACING MARTIL YANG MENGERIKAN DAN PUNYA RACUN MIRIP IKAN BUNTAL

FOSIL CUMI-CUMI VAMPIR BERUSIA 30 JUTA TAHUN DITEMUKAN KEMBALI

Diterbitkan di PLOS Biology, tim peneliti yang dipimpin oleh Profesor Evan Economo dari Universitas Pascasarjana Sains dan Teknologi Okinawa (OIST) dan Dr. Douglas Booher dari Universitas Yale, New Haven CT, bersama dengan tim kolaborator internasional , telah menunjukkan bagaimana rahang jebakan berasal dan kemudian melakukan diversifikasi beberapa kali di seluruh dunia.
(had)
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!