Presiden Jokowi Terima Suntikan Dosis Pertama Vaksin Covid-19

Rabu, 13 Januari 2021 - 12:00 WIB
click to zoom

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjadi orang pertama yang melakukan vaksin Covid-19 di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (13/1/2021). Sebelum divaksin, Kepala Negara terlebih dahulu menjalani pemeriksaan untuk mengklarifikasi data seperti tekanan darah, dan dikonfirmasi soal apakah pernah batuk, hingga terpapar Covid-19.

Sebelum disuntik vaksin, lengan presiden dioleskan alkohol terlebih dahulu. Dia mengaku senang bahwa Presiden Jokowi tidak merasa sakit sedikit pun saat disuntik vaksin. Bahkan, tidak ada pendarahan di bekas suntikannya.

BACA JUGA:

VAKSIN SINOVAC SUCI DAN HALAL, FATWA MUI TUNGGU BPOM

BPOM MENYATAKAN VAKSIN SINOVAC AMAN, KHASIAT CAPAI 65%

Setelah penyuntikan, Presiden harus menunggu selama 30 menit untuk melihat hasilnya. Hari ini Presiden disuntik vaksin bersama Menkes Budi Gunadi Sadikin, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Kapolri Jenderal Idham Azis, dan sejumlah tokoh masyarakat.

(sam)
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!