Abdollah Roudaki, Kapal Perang Baru Iran untuk Pecundangi AS
Kapal perangAbdollah Roudaki baru diluncurkan Iran. Kapal ini terlihat layaknya kapal tanker biasa. Namun jika ditelisik lebih dekat, Negeri Para Mullah telah menyulapnya menjadi kapal perang dengan kemampuan "militer di darat". Kenapa? Karena mereka menempatkan senjata berat yang biasanya ada di wilyah darat ke permukaan Abdollah Roudaki.
Kapal juga membawa kapal cepat kecil dari jenis yang biasa digunakan Pengawal di Teluk Persia . Iran menggunakan kapal-kapal itu untuk menimbulkan efek yang menghancurkan dalam penyitaan Stena Impero yang terdaftar di Inggris di Teluk pada 2019. Kecepatan mereka juga diterapkan untuk mengganggu kapal-kapal Angkatan Laut AS yang jauh lebih kuat tetapi lebih lambat.
BACA JUGA :
PERANG PECAH, FAKTA KEKUATAN MILITER INDIA DAN PAKISTAN KAPAL SELAM KELAS OHIO AKAN DIGANTI POSISINYA DI TRIAD NUKLIR AS
Kapal Abdollah Roudaki memiliki berat 12.000 ton dengan panjang 492 kaki. Deknya memiliki landasan untuk helikopter mendarat, tapi kecil dibandingkan dengan kapal induk kelas Nimitz AS yang memiliki panjang 1.092 kaki. Kapal dioperasikan oleh Pengawal Revolusi Iran . Selengkapnya simak infografis.