Tak Satu Pun Pasukan Iran Tewas, Serangan Balas Dendam AS Gagal

Selasa, 06 Februari 2024 - 17:00 WIB
click to zoom
Amerika Serikat (AS) telah meluncurkan serangan balas dendam di Irak dan Suriah pada Jumat tengah malam atau Sabtu dini hari. Namun Pentagon mengakui tak ada satu pun dari pasukan Iran maupun milisi pro-Teheran yang tewas.

Baca juga: Serangan Balas Dendam AS Targetkan Pasukan Iran dan Afiliasinya

Padahal, serangan itu diluncurkan dengan menargetkan Pasukan Quds Korps Garda Revolusi Islam (IRGC) Iran dan kelompok-kelompok milisi afiliasinya. Itu merupakan aksi balasan atas serangan drone terhadap pangkalan Amerika di Yordania yang menewaskan tiga tentara Washington dan melukai lebih dari 40 tentara lainnya.

Baca juga: Serangan Tewaskan 40 Orang Hanya Permulaan, AS Siap Lawan Iran

Pasukan militer AS menyerang lebih dari 85 sasaran, dengan banyak pesawat termasuk pengebom jarak jauh yang diterbangkan dari Amerika Serikat. Serangan udara tersebut menggunakan lebih dari 125 amunisi presisi, kata Komando Pusat (CENTCOM) AS dalam sebuah pernyataan.
(udi)
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!