PBB Peringatkan Bahaya dari Teknologi Kecerdasan Buatan

Kamis, 15 Juni 2023 - 16:00 WIB
click to zoom
Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), António Guterres mengeluarkan peringatan tentang bahaya kecerdasan buatan dan menyerukan pembentukan badan pengawas.

Baca juga: Investor AI Sebut Chat GPT-4 Lebih Berbahaya dari Senjata Nuklir

"Peringatan tentang bentuk kecerdasan buatan terbaru - AI generatif - cukup mengkhawatirkan,'' "Para ilmuwan dan pakar telah menyerukan dunia untuk bertindak, menyatakan AI sebagai ancaman nyata bagi umat manusia yang sebanding dengan risiko perang nuklir.

Baca juga: Waspada! 3 Ancaman Teknologi AI Suara yang Bisa Disalahgunakan

Kita harus menanggapi peringatan itu dengan serius," kata Guterres pada konferensi pers di New York, seperti dilansir dari Xinhua, Kamis (15/6/2023). Guterres mempresentasikan laporan tentang PBB yang membuat rekomendasi tentang cara menangani AI di seluruh dunia dan mengumumkan rencana untuk membentuk badan penasehat tingkat tinggi tentang masalah ini.
(udi)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!