Evolusi Mobil Honda CR-V dari Generasi ke Generasi
Honda merayakan 25 tahun mobil kelas SUV yaitu CR-V di tahun 2020. Sejak pertama kali diluncurkan pada tahun 1995, Honda CR-V masih tetap eksis dan telah mengalami beragam perubahan dan penyempurnaan pada setiap generasinya hingga penggunaan mesin hybrid pada Honda CR-V yang baru saja diperkenalkan di Cina tahun ini.
Dimulai pada tahun 1995, Honda CR-V mulai diluncurkan di pasar otomotif Jepang yang kemudian dipasarkan ke pasar otomotif di Amerika Utara dan berbagai negara, yang hingga kini pun menjadi salah satu model andalan Honda di Indonesia. CR-V sendiri adalah kepanjangan dari “Comfortable Runabout Vehicle” yang berarti kendaraan yang praktis dan juga nyaman.
BACA JUGA :
PRODUSEN OTOMOTIF EROPA DAN JEPANG DIBIKIN MELONGO SUV BUATAN CHINA
SUPERCAR SATU KURSI DAN TANPA ATAP SIAP MENDARAT DI INDONESIA
Generasi pertama dari CR-V di tahun 1995 didesain oleh Hiroyuki Kawase dan diluncurkan secara eksklusif di dealer Honda Verno yang berlokasi di Jepang pada 1995. Setahun kemudian, Honda CR-V meluncur di ajang Chicago Auto Show 1996 sampai akhirnya diproduksi massal pada Februari 1997 di Amerika Serikat. Saat pertama kali meluncur, Honda CR-V hanya memiliki satu varian yakni tipe LX yang didukung mesin berkapasitas 2.0L dengan tenaga 126 hp pada 5.400 rpm dan torsi 180 Nm pada 4.800 rpm. Selengkapnya simak infografis.