Dua Pesawat Pengebom Terbesar di Dunia Serang Ukraina
Rusia mengonfirmasi secara resmi pesawat pengebom terbesar di dunia Tu-160 Beliey Lebed (Angsa Putih) telah bergabung dalam perang di Ukraina pada 1 Mei 2023. Rusia mengerahkan dua pengebom Tu-160 menyerang Ukraina pukul 02.30 dini hari dan menembakkan sebanyak 18 rudal jelajah Kh-101/Kh-555.
Baca juga: Senjata Italia yang Dipasok ke Ukraina Tidak Siap Tempur
Pesawat pengebom Tu-160 bergabung dalam formasi penyerangan bersama sembilan pembom Tu-95 Bear. Ke-11 pesawat pengebom Rusia itu lepas landas dari dua titik berbeda, sembilan Tu-95 dari wilayah Olenegorsk (wilayah Murman) dan dua Tu-160 dari wilayah Laut Kaspia.
Baca juga: 200 Ton Amunisi dalam Kereta Ukraina Dihancurkan Rusia
Dikutip dari laman Bulgarian Military, ini adalah partisipasi terdokumentasi pertama pesawat pengebom terbesar dan terberat di dunia dalam perang di Ukraina . Komando Angkatan Udara Ukraina mengumumkan hal ini di saluran Telegram resmi.