Hypercar Ini Diklaim Punya Mesin Setara Roket Saturn V

Kamis, 12 Januari 2023 - 16:23 WIB
click to zoom

Pabrikan mobil sport Amerika Serikat merilis mobil hyper Hennessey Venom F5 Revolution Coupe. Mobil itu diibaratkan gesit seperti jet tempur dan mesin setara roket Saturn V.

Baca juga: Keren! Hypercar Bertone GB110 Gunakan Bahan Bakar Limbah Plastik

Diketahui roket Saturn V merupakan bagian penting dari misi luar angkasa Apollo. Roket tersebut merupakan pendorong dari semua pesawat luar angkasa Apollo . Mesin yang digunakan di roket itu adalah mesin F-1 yang dibuat oleh Rocketdyne Division of Rockwell International.

Baca juga: Apes! Minggu Pertama 2023 Elon Musk Kehilangan Rp202 Triliun

Tenaga yang dihasilkan mesin itu diklaim mencapai 160 juta tenaga kuda. Lalu mengapa CEO Hennessey, John Hennessey mengklaim mesin yang digendong oleh Hennessey Venom F5 Revolution Coupe justru setara dengan mesin roket Saturn V? John Hennessey justru mengatakan hal itu sebagai pengibaratan.

(puq)
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!