Habiskan Rp10,7 Triliun Sehari, 6 Jenis Rudal Rusia yang Serang Ukraina
Rabu, 12 Oktober 2022 - 13:00 WIB
Rusia diketahui menggunakan enam jenis rudal dan drone dalam serangan besar-besaran ke Ukraina pada hari Senin. Serangan massal yang baru pertama kali terjadi ini diperkirakan menghabiskan biaya USD400 juta (Rp6,1 triliun) hingga USD700 juta (Rp10,7 triliun).
Baca juga : Hasil Serangan Rudal Presisi di Ukraina, Rusia Sangat Puas
Perkiraan biaya itu merupakan penghitungan yang disusun oleh majalah bisnis Forbes. Data resmi dari Staf Umum Angkatan Bersenjata Ukraina mengatakan Rusia meluncurkan lebih dari 84 rudal dan serangan udara pada hari Senin. Serangan itu melanda 16 kota, termasuk Ibu Kota Ukraina, Kiev.
Baca juga : Balasan untuk Serangan Teroris! Putin Konfirmasi Serangan Rudal di Ukraina
Menurut analisis Forbes, Selasa (11/10/2022), enam jenis rudal yang digunakan dalam serangan massal tersebut adalah rudal Kh-101, Kh-555, Kalibr, Iskander, rudal dari S-300 dan Tornado-S. Majalah bisnis tersebut kemudian membuat perkiraan biaya untuk peralatan militer yang digunakan Rusia dalam serangan tersebut berdasarkan dampak serangan dan bagaimana dampak tersebut berkorelasi dengan jenis sistem yang dilaporkan digunakan. Selengkapnya Simak Infografis
Baca juga : Hasil Serangan Rudal Presisi di Ukraina, Rusia Sangat Puas
Perkiraan biaya itu merupakan penghitungan yang disusun oleh majalah bisnis Forbes. Data resmi dari Staf Umum Angkatan Bersenjata Ukraina mengatakan Rusia meluncurkan lebih dari 84 rudal dan serangan udara pada hari Senin. Serangan itu melanda 16 kota, termasuk Ibu Kota Ukraina, Kiev.
Baca juga : Balasan untuk Serangan Teroris! Putin Konfirmasi Serangan Rudal di Ukraina
Menurut analisis Forbes, Selasa (11/10/2022), enam jenis rudal yang digunakan dalam serangan massal tersebut adalah rudal Kh-101, Kh-555, Kalibr, Iskander, rudal dari S-300 dan Tornado-S. Majalah bisnis tersebut kemudian membuat perkiraan biaya untuk peralatan militer yang digunakan Rusia dalam serangan tersebut berdasarkan dampak serangan dan bagaimana dampak tersebut berkorelasi dengan jenis sistem yang dilaporkan digunakan. Selengkapnya Simak Infografis
(mad)