Rusia Tunjuk Jenderal Angkatan Udara Pimpin Pasukan di Ukraina

Minggu, 09 Oktober 2022 - 21:53 WIB
click to zoom

Kementerian Pertahanan Rusia pada Sabtu (8/10/2022) menunjuk Jenderal Angkatan Udara Sergei Surovikin (55) sebagai komandan keseluruhan pasukan Rusia yang bertempur di Ukraina . Ini adalah penunjukan militer senior ketiga dalam waktu seminggu.

Baca juga: 3 Jet Tempur Termahal di Dunia yang Dimiliki Rusia

Perubahan tersebut menyusul pemecatan yang dilaporkan awal pekan ini terhadap komandan dua dari lima wilayah militer Rusia , karena pasukannya telah mengalami serangkaian kemunduran dramatis di timur laut dan selatan Ukraina dalam beberapa pekan terakhir.

Baca juga: Senjata AS Tak akan Bisa Lindungi Ukraina dari Nuklir Rusia

“Menteri Pertahanan Rusia, Sergey Shoigu menunjuk Jenderal Sergey Surovikin untuk memimpin kelompok gabungan pasukan yang terlibat dalam operasi militer khusus di Ukraina ,” kata Juru Bicara Kementerian Pertahanan Rusia, Letnan Jenderal Igor Konashekov, seperti dikutip dari TASS.

(puq)
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!