Kaca Bermasalah, Tesla Tarik Kembali Satu Juta Mobil

Minggu, 25 September 2022 - 19:30 WIB
click to zoom

Tesla mengumumkan recall atau tarik kembali mobil produksinya yang melibatkan 1.097.762 unit kendaraan di Amerika Serikat. Hal ini disebabkan karena mekanisme jendela (kaca mobil) yang sulit untuk ditutup secara otomatis.

Baca juga: Ancaman Senjata Nuklir Putin Dianggap Serius oleh AS

Menurut laporan Carscoops Jumat (23/9/2022), sistem pembalik otomatis jendela samping dikatakan tidak mampu melindungi pengemudi, di mana ia akan menutup dengan kekuatan yang lebih besar dari yang diizinkan di bawah bagian 5 dari FMVSS 118.

Baca juga: Ford Mustang Dark Horse 2022, Calon Raja Balap Baru!

Semua kendaraan yang terkena dampak akan menerima pembaruan over-the-air (OTA) sementara mobil pra-distribusi akan menerima pembaruan perangkat lunak sebelum dikirimkan ke pelanggan.

(puq)
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!