Soal Taiwan, Xi Jinping Peringatkan Joe Biden Tidak Bermain Api
Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden dan Presiden China Xi Jinping mengadakan panggilan telepon kelima pada Kamis (28/7/2022). Dalam percakapan telepon itu, Xi memperingatkan agar AS tidak "bermain dengan api" atas Taiwan, karena kekhawatiran meningkat atas kemungkinan kunjungan Ketua DPR AS Nancy Pelosi ke Taiwan.
Baca juga: Rusak Jembatan Vital, Ukraina: Rusia Mundur Atau Dimusnahkan dari Kherson
Seperti dilaporkan Reuters, media pemerintah China mengatakan, Xi mengatakan kepada Biden bahwa AS harus mematuhi "prinsip satu-China" dan menekankan bahwa China dengan tegas menentang kemerdekaan Taiwan dan campur tangan kekuatan eksternal.
Baca juga: Rusia Rebut Pembangkit Listrik Terbesar Ke-2 di Ukraina
Beijing telah mengeluarkan peringatan yang meningkat tentang dampak jika Pelosi—seorang Demokrat seperti Biden—mengunjungi Taiwan, sebuah langkah yang akan menjadi pertunjukan dukungan AS yang dramatis, meskipun belum pernah terjadi sebelumnya.