Perketat Prokes! Ini Gejala-Gejala Varian Baru BA.4 dan BA.5

Selasa, 21 Juni 2022 - 14:08 WIB
click to zoom
Seiring sudah masuknya subvarian baru Omicron , varian BA. 4 dan BA.5. Kondisi perkembangan angka positif kasus baru Covid-19 di Indonesia mengalami kenaikan yang signifikan.

Baca juga: Catat! Ini Jenis Operasi yang Ditanggung BPJS Kesehatan

Seperti diungkap Duta Adaptasi Kebiasaan Baru, dr. Reisa Broto Asmoro, per hari kini angka kasus positif baru sudah menembus lebih dari 1000. “Sejauh ini sudah ada 1.100 kasus ya perharinya dan kasus aktifnya capai 8.000 lebih," ujar dr Reisa Broto Asmoro dalam Siaran Sehat dikutip dari kanal YouTube RRI Net Official, Senin (20/6/2022).

Baca juga: Selesai Isoman Jangan Lupa Sterilisasi Kamar, Begini Caranya

Dia mengatakan subvarian baru BA. 4 dan BA.5 ini bahkan sudah termasuk dalam daftar varian yang perlu diwaspadai, alias sudah masuk sebagai variant of concern (VoC) dari Badan Kesehatan Dunia ( WHO ). "Ini namanya subvarian dari Omicron yang masuk ke Indonesia. Sudah masuk variant of concern ya oleh WHO,” lanjutnya.
(had)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!