Rusia Kerahkan 4 Kapal Perang dan 2 Kapal Selam di Laut Hitam

Minggu, 15 Mei 2022 - 09:03 WIB
click to zoom
Rusia telah mengerahkan empat kapal perang dan dua kapal selam ke Laut Hitam. Enam kapal itu membawa lebih dari 30 rudal jelajah Kalibr yang mengancam seluruh wilayah Ukraina. Angkatan Bersenjata Ukraina mengonfirmasi keberadaan kapal-kapal musuh yang berbahaya tersebut. “Di Wilayah Odesa, situasinya stabil dan terkendali.

Baca juga : Satelit Militer Iran Bungkam AS, Sukses Foto Markas Armada Kelima

Kelompok Angkatan Laut Rusia di Laut Hitam tidak berubah secara signifikan, menimbulkan ancaman serangan rudal. Ada juga aktivitas permusuhan di sekitar Pulau Zmiinyi,” kata juru bicara Komando Operasi Selatan Vladyslav Nazarov di Telegram yang dilansir Ukrinform, Sabtu (14/5/2022).

Baca juga : Inokhodets, Drone Tempur Berkemampuan Mengerikan Rusia

Menurutnya, Rusia telah menciptakan pangkalan ofensif di Pulau Zmiinyi dan mencoba mengacaukan situasi di Transnistria. Menurut Nazarov, sekarang ada empat kapal perang Rusia dan dua kapal selam di Laut Hitam, yang membawa lebih dari 30 rudal Kalibr. Hal ini, lanjut dia, menimbulkan ancaman serangan rudal terhadap seluruh wilayah Ukraina. Selengkapnya Simak Infografis
(mad)
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!