Pabrik Baja Azovstal di Mariupol Terus Digempur Rusia

Senin, 25 April 2022 - 12:00 WIB
click to zoom

Militer Kiev mengeklaim tentara Rusia berusaha menyerbu pabrik baja Azovstal, bentang terakhir militer Ukraina di Mariupol. Klaim itu bertentangan dengan komentar Presiden Rusia Vladimir Putin pekan lalu bahwa kompleks itu tidak perlu diambil alih.

Baca juga: Perbandingan Sarmat Milik Rusia dan Minuteman III Milik AS

Komando angkatan bersenjata Ukraina menulis di Facebook bahwa pasukan Rusia menembak dan melakukan operasi ofensif di wilayah sekitar Azovstal, serta melakukan serangan udara terhadap infrastruktur sipil.

Baca juga: Fakta-Fakta Rudal Balistik Rusia, Mampu Bawa 10 Hulu Ledak Nuklir

Serhiy Volyna, komandan pasukan brigade Marinir ke-36 Ukraina di Mariupol, mengatakan dalam sebuah wawancara dengan seorang anggota Parlemen oposisi yang ditayangkan di YouTube pada hari Minggu bahwa Rusia menyerang kompleks itu dengan pengeoman udara dan artileri.

(sam)
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!